Kamis, Februari 09, 2012

Wanita Idaman Gue Itu...

1. Yang bisa menerima diri gue apa adanya.

Gue suka dengan cewek yang bisa menerima diri kita apa adanya. Ya bukan berarti juga gue ini orangnya banyak aneh-aneh ato salahnya. Tapi seperti yang kita tau, bahwa di dunia ini gak ada yang sempurna, begitu juga gue. Sudah pasti gue juga memiliki kekurangan dalam diri gue, apapun itu bentuknya. Cewek yang penyabar itu salah satu prioritas gue, dan salah satu cirinya adalah bisa menerima sesuatu itu secara apa adanya. Gue punya pemikiran jangka panjang saat akan memulai suatu hubungan. Kalau di saat gue sedang berada dalam keadaan sedikit sulit aja dia udah ga bisa menerimanya, bagaimana kalo suatu nanti kita dalam suatu keadaan yang benar-benar sulit? Yang ada gue malah di campakkan sama dia nantinya.

2. Hatinya bagai malaikat, dan senyumannya selembut embun pagi.


Cewek yang punya senyuman yang lembut, ga mesti harus cakep/cantik menurut gue. Kalau senyumannya saja bisa membuat gue merasa tenang dan damai, itu udah lebih dari cukup dari apa yang gue inginkan. Gue pengen di kala gue lagi ada masalah, dia akan menyemangati gue dengan kata-katanya yang lembut, kemudian memberikan gue senyumannya yang terindah, dan gue yakin dalam sekejap gue bakalan bisa melupakan semua masalah yang ada dalam diri gue saat itu juga. Dan menurut gue, senyumannya selembut embun pagi itu akan semakin lembut dan jauh lebih bermakna apabila dia memiliki hati yang bersih dan suci. Cewek yang punya hati yang bersih, jauh gue anggap lebih cantik dan lebih baik daripada cewek yang punya fisik luar biasa, tapi hatinya justru busuk. Gak ada artinya cewek yang begitu di mata gue. Gak ada respek sama sekali dari gue untuk mereka-mereka yang begitu.


3. Punya keahlian dalam bidang seni, terutama musik.


Aura "seni" yang terpancar dalam diri seorang cewek, itu sangat mempesona menurut gue. Cewe yang bisa maen alat musik such as piano, gitar, drum, etc. itu bener-bener sangat menarik banget di mata gue. Tidak lupa juga kalo dia juga bisa nyanyi. Ada aura "kecantikan" yang sangat manis dalam diri seorang wanita seniman.  Apalagi kalau fisiknya juga menang sudah benar-benar cantik. Kalo fisik aja udah cantik, di tambah lagi punya bakat dalam hal musik, ga bisa kebayang otak gue betapa luar biasa indahnya wanita itu..


4. Cerdas, berpikiran kreatif, punya wawasan yang luas.


Cewe yang seperti ini, akan sangat menarik banget buat gue untuk di ajak ngobrol tentang segala hal, karena mereka akan memiliki wawasan yang luas dan punya pemikiran/pandangan yang unik mengenai suatu hal. Cewek seperti ini secara tidak langsung akan membuat kita juga menjadi semakin lebih pintar dalam melihat suatu hal yang mungkin kita anggap biasa saja, menjadi suatu hal yang punya nilai lain di dalamnya. Dan juga, saat kita mengutarakan/menceritakan masalah kita pada dirinya, dia bisa memberikan kita sebuah kalimat-kalimat ajaib yang bisa membuat kita mengatasi masalah-masalah yang sedang kita hadapi.


5. Suka Jejepangan kayak gue.


Gue sangat mencintai semua hal yang berbau Jepang, dan gue tau banget, sedikit sekali ada cewek yang bener-bener suka sama hal yang berbau Jepang gitu. Makanya, bagi gue kalo ada cewek yang suka dengan semua hal mengenai Jepang, gue akan sangat-sangat menganggap wanita itu jauh lebih spesial di antara wanita-wanita lainnya. Well, gue ga punya penjelasan yang rinci buat hal yang satu ini, karena ini bener-bener murni dari diri gue sendiri yang entah kenapa punya perasaan tersendiri untuk wanita-wanita yang suka sama hal Jejepangan kayak gue. Bagi gue, mereka itu adalah sesuatu yang spesial dan sangat menarik sekali.


6. Punya rambut panjang/pendek dan menggunakan kacamata.


Waktu dulu, gue ga suka sama sekali dengan cewek yang rambutnya pendek. Gue dulu cuma suka dengan cewek yang rambutnya panjang indah. But not now. I really love it know. Especially if they using glasses. Don't know why, it's like this is my fetish. Gue punya ketertarikan lebih dengan seorang cewek yang menggunakan kacamata. Menurut gue, cewek yang make kacamata itu sexy. Tapi bukan berarti gue ga suka dengan cewek-cewek yang ga make kacamata. Hanya saja kayak yang gue bilang tadi, ada rasa ketertarikan lebih saat melihat cewek yang menggunakan kacamata. Dengan adanya kacamata, mereka jadi terlihat lebih pintar, lebih indah, dan apa ya... Susah buat gue jelasinnya dengan kata-kata. Kayaknya perasaan ini cuma gue dan Tuhan yang paham...


Well, itu adalah beberapa kriteria tentang cewek idaman gue. Dan kalau di tanya apa gue pernah menemukan wanita itu, jawabannya adalah YA!

Sayangnya, ada sebuah dinding tebal yang membatasi diri gue dengan si dia ini. Gue berharap, suatu hari nanti bisa meruntuhkan dinding itu untuk bisa mendapatkan apa yang benar-benar akan gue anggap sebagai pendamping diri gue suatu saat nanti..

0 komentar:

Posting Komentar